Merkawang-Tambakboyo, Sembari mahabah akan turunya Lailatul Qodar pada sepuluh malam terahir di bulan romadhon 1444 H/2023 M, Kepala Desa Merkawang bersama dengan Perangkat Desa, BPD, Ketua RT dan Ketua RW menyelenggarakan rapat untuk menentukan Keluarga Penerima Manfaat Paket Sembako Hari Raya dari program tanggungjawab sosial dan lingkungan PT. SBI pabrik Tuban.
Setelah berdiskusi panjang, beberapa usulan banyak di sampaiakan oleh peserta rapat, dan akhirnya disepakati bahwa penerima paket sembako hari raya ini adalah dari unsur guru/pendidik baik guru formal maupun non formal, guru yang mengajar di sekolah maupun guru yang mengajar di TPQ/Mushola, selanjutnya adalah dari unsur perangkat desa, BPD, Ketua Rt/Rw, LPMD, Linmas, Bidan Desa, Kader Kesehtan, Bumdes, Kopwan, dan warga masyarakat yang tidak mendapatkan bantuan apapun baik dari pemerintah pusat maupun pemerintah desa yaitu BLT-DD.
Bantuan paket sembako hari raya ini sudah berjalan dua tahun ini dan pembagianya kepada KPM selalu di musyawarahkan terlebih dahulu bersama-sama dengan lembaga kemasyarakat desa dan lembaga desa atau BPD.
Mas Gaguk berpesan kepada peserta rapat, "kenapa pembagian sembako ini harus dirapatkan, karena ini sudah menjadi tradisi manajemen pengelolaan desa Merkawang (Tradisi Malam Songo)) bahwa setiap keputusan akan selalu di dasarkan pada musyawarah bersama yang melibatkan unsur lembaga kemasyarakatan desa khususnya ketua lingkungan atau ketua RT dan RW".
Mas Inggi menambahkan "bahwa pemberian sembako ini tidak seberapa nilainya namun harus tetap kita syukuri karena ini adalah wujud apresiasi pemerintah desa kepada insan-insan yang sudah memberikan pengabdian terbaiknya kepada desa dan masyarakat kita tercinta ini, sekaligus ini adalah bentuk kolaborasi yang nyata antara pemerintah desa, lembaga desa, lembaga kemasyarakatan desa dan perusahaan".
Semoga kita tetap istiqomah pada jalur yang terbaik dan apa yang kita lakukan mendapat ridho dari Allah SWT. Aaamiin... (ar)
#bantuanpangannasional
#bansos
#bulog
#badanpangannasional
#pkh #bpnt
#desamerkawang
#kerjakeraskerjacerdaskerjatuntas
#merkawangsejahtera
#tambakboyobisa
#mbangundesonotokutho